• Truckmagz

Mengatasi Tekanan Hidrolik Dump Truck yang Tidak Stabil

07 / 09 / 2024 - in Berita , Tips & Trick
Mengatasi Tekanan Hidrolik Dump Truck yang Tidak Stabil

Masalah tekanan hidrolik yang tidak cukup pada dump truck dapat menyebabkan sistem hidrolik tidak berfungsi dengan baik, seperti bak pengangkut yang tidak bisa terangkat sepenuhnya atau tidak merespons sama sekali.

Rudi Priyatno, Kepala Bengkel Roda Agung Mega mengatakan penyebab utama tekanan hidrolik rendah biasanya berkaitan dengan kondisi oli hidrolik, pompa hidrolik yang lemah, atau adanya udara dalam sistem. "Langkah pertama untuk mengatasi masalah ini adalah memeriksa level oli hidrolik. Jika level oli berada di bawah level yang direkomendasikan, tambahkan oli dan pastikan tidak ada kebocoran," katanya.

Jika level oli normal tetapi masalah tetap terjadi, pemeriksaan lebih lanjut pada pompa hidrolik. "Pompa yang aus atau rusak dapat mengurangi tekanan hidrolik secara drastis. Perbaikan atau penggantian pompa bisa menjad solusi. Selain itu, periksa juga kebersihan filter hidrolik, karena filter yang tersumbat dapat menghambat aliran fluida dan mengurangi tekanan," imbuhnya.

Udara yang terperangkap dalam sistem hidrolik juga dapat menyebabkan tekanan rendah. Untuk mengatasinya, lakukan dengan membuka katup ventilasi pada dan memastikan aliran oli kembali lancar tanpa ada gelembung udara yang terperangkap. Udara dalam sistem hidrolik akan membuat tekanan tidak stabil.

"Selain itu, penting untuk memeriksa kondisi semua komponen hidrolik secara berkala. Selang yang aus atau retak bisa menjadi salah satu penyebab bocornya tekanan. Dengan perawatan yang tepat, masalah tekanan hidrolik rendah dapat diatasi dan dicegah," pungkas Rudi.

Editor: Sigit foto; truckmagz



Sponsors