• Truckmagz

Atasi Masalah Lampu Rem Trailer Tidak Menyala

15 / 09 / 2024 - in Berita , Tips & Trick
Atasi Masalah Lampu Rem Trailer Tidak Menyala

Masalah lampu rem trailer yang tidak menyala dapat disebabkan oleh beberapa faktor. Salah satu penyebab utamanya adalah kerusakan pada switch lampu rem di tractor-head

Wahyu Subardi, Kepala Mekanik Bengkel Abdi Margo menjelaskan, jika lampu rem pada truk juga tidak berfungsi, kemungkinan besar masalah terletak pada switch. "Switch lampu rem berfungsi sebagai saklar yang menghubungkan aliran listrik ke lampu saat pedal rem diinjak. Jika komponen ini rusak, lampu rem tidak akan menyala, baik di truk maupun di trailer," katanya.

Selain itu, kabel yang menghubungkan lampu rem trailer dengan sistem kelistrikan juga bisa menjadi sumber masalah. "Kabel yang putus atau mengalami korsleting dapat memutus aliran listrik, sehingga lampu rem tidak dapat menyala. Masalah ini sering terjadi pada kabel yang sudah lama, terkelupas, atau terpapar karena panas berlebihan, yang menyebabkan kabel mudah rusak," imbuhnya.

"Untuk memperbaiki masalah ini, langkah pertama yang perlu dilakukan adalah memeriksa switch lampu rem di truk. Jika switch tersebut terbukti rusak, segera ganti. Pastikan untuk mengganti switch dengan model yang sesuai dengan spesifikasi kendaraan," kata Wahyu.

Selain itu, penting juga untuk memeriksa kondisi kabel lampu rem trailer. "Gunakan alat seperti multimeter untuk mengukur aliran listrik pada kabel. Jika ditemukan kabel yang putus, sambung kembali atau ganti kabel tersebut sesuai dengan standar. Pastikan semua sambungan kabel terpasang dengan kuat dan terlindung dengan baik," pungkas Wahyu.

Editor: Sigit Foto: truckmagz



Sponsors