• Truckmagz

Efisiensi Distribusi Barang dengan Cross Docking

08 / 06 / 2024 - in Berita
Efisiensi Distribusi Barang dengan Cross Docking

Dalam dunia logistik dan distribusi, efisiensi adalah kunci keberhasilan. Salah satu metode yang terbukti meningkatkan efisiensi distribusi barang adalah melalui cross docking. Teknik ini memungkinkan perusahaan untuk mengurangi biaya penyimpanan dan mempercepat proses pengiriman barang, khususnya saat menggunakan truk sebagai moda transportasi utama.

Malik Hartoyo, SPV Gudang PT Hasil Persada Transindo menjelaskan cross docking adalah proses logistik di mana produk dari pemasok atau manufaktur langsung dikirim ke konsumen atau ritel dengan sedikit atau tanpa waktu penyimpanan di gudang. Dalam pengiriman tradisional, barang-barang biasanya disimpan di gudang sebelum didistribusikan ke lokasi tujuan. Namun, dengan cross docking, barang-barang tersebut segera dipindahkan dari truk pengiriman masuk ke truk pengiriman.

Malik menjelaskan manfaat cross docking untuk efisiensi dristribusi. "Bayangkan sebuah truk penuh dengan barang datang ke pusat distribusi. Dalam metode tradisional, barang-barang ini biasanya disimpan di gudang untuk beberapa waktu sebelum dikirim ke toko atau pelanggan. Tapi dengan cross docking, barang-barang ini langsung dipindahkan dari truk yang datang ke truk yang akan mengantarkannya ke tujuan akhir tanpa harus disimpan dulu," katanya.

Ini berarti perusahaan tidak perlu membayar biaya sewa gudang yang besar, dan barang-barang tidak perlu menunggu lama untuk dikirim. Semuanya bergerak lebih cepat dan efisien, seperti sebuah mesin yang bekerja tanpa henti. Mempercepat Pengiriman

"Dengan cross docking, barang-barang yang datang di pagi hari bisa segera diantarkan ke tujuan pada hari yang sama. Misalnya, sebuah truk dari pemasok tiba di pusat distribusi pada jam 8 pagi. Barang-barang langsung dipindahkan ke truk yang akan mengirimkannya ke toko-toko, dan pada jam 4 sore, barang-barang itu sudah bisa tiba di rak toko," imbuh Malik.

Kecepatan pengiriman sangat penting, terutama ketika permintaan pelanggan semakin meningkat. "Konsumen senang karena mereka mendapatkan barang lebih cepat, dan perusahaan pun mendapatkan keuntungan lebih karena kepuasan pelanggan yang tinggi," kata Malik.

Editor: Sigit Foto: Truckmagz



Sponsors